Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Cirebon, Nanan Abdul Manan, menyebutkan, agenda rutin yang dilaksanakan ini bertujuan untuk lebih meningkatkan kerja sama yang lebih erat antara pemerintah dan insan media. Dalam kegiatan tersebut, pihaknya juga menggandeng sejumlah lembaga eksternal baik organisasi profesi dan lembaga negara.
“Selain rekan wartawan yang biasa meliput di Kabupaten Cirebon, kami juga mengundang lembaga organisasi profesi dan lembaga negara sebagai narasumber. Mereka akan saling belajar dan kembali mengingatkan tentang proses kinerja jurnalistik,” kata Nanan.
Selain melibatkan organisasi profesi, lanjut Nanan, khusus di lembaga eksternal pihaknya menggandeng Bank Indonesia (BI) Cabang Cirebon menjadi salah satu narasumber. Mengingat program kerja yang ada, baik di pemerintahan dan BI bisa diselaraskan dengan kinerja kewartawanan dalam menambah wawasan, utamanya segmen ekonomi dan yang terkait dengan perbankan lainnya.
“Makanya sub tema dalam kegiatan ini yakni the right skills to the news atau memperkuat keterampilan yang tepat untuk berita yang benar. Intinya agar sama-sama kembali belajar dan berbagi ilmu di bidang lainnya,” papar Nanan.
BACA JUGA: Siapkan Wartawan Jadi Dosen Tamu, PWI dan IAIN Cirebon Bahas Kerja Sama
Di tempat yang sama, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Cirebon, Hestu Wibowo mengatakan, kegiatan Bimtek dan Capacity Building ini merupakan kolaborasi BI dengan Pemkab Cirebon.