Sementara itu, pejabat baru Kapolsek Sedong, AKP Ujang Sarifudin menyampaikan akan melanjutkan dan meneruskan semua program kerja yang sudah dijalankan Kapolsek sebelumnya.
BACA JUGA: Polsek Pabuaran Gelar Donor Darah
Pria yang sebelumnya menduduki jabatan sebagai Kasi Propam Polresta Cirebon itu, mengakui, salah satu program yang sudah berjalan dengan baik yaitu silaturahmi dan sinergitas dengan unsur Muspika Kecamatan Sedong dan tokoh masyarakat.
“Dengan demikian Kamtibmas dapat dijaga dan harus lebih ditingkatkan lagi,” kata Ujang.
Sebagai anggota Polri, lanjut Ujang, sudah menjadi kewajiban untuk memberikan pelayanan dan bersinergi dengan berbagai pihak. Ia akan berusaha semaksimal mungkin untuk bekerja dan bertugas dengan baik.
BACA JUGA: Polsek Pabuaran Peringati HUT Bhayangkara Bersama Siswa SLB
“Saya percaya masyarakat sedong sangat sadar hukum, oleh karenanya kami mengajak kepada semua pihak untuk mengedepankan keamanan, kenyamanan dan tetap jaga persatuan kesatuan,” tuturnya.