“Sesuai arahan Pak Bupati, Stadion Watubelah harus difungsikan semaksimal untuk meningkatkan PAD. Jadi kita manfaatkan lahan parkir untuk latihan balap motor (roadrace). Buat latihan atlet porda,” ujarnya.
BACA JUGA: Mangkrak Meski telah Habiskan Anggaran Rp228,4 M, Bupati Ingin Stadion Watubelah segera Berfungsi
Karena tidak ada tempat latihan. Jadi menggunakan area parkir untuk tempat latihan,” katanya.
Terkait pembangunan stadion, diakui Donny dana yang dibutuhkan masih sangat besar sehingga kemungkinan akan meminta bantuan anggaran ke provinsi atau pusat.
“Untuk melanjutkan pembangunan stadion memang masih butuh anggaran yang sangat besar. Karena itu kita masih butuh bantuan provinsi, karena kalau mengandalkan APBD Kabupaten Cirebon saja sepertinya sangat berat,” ujarnya.
BACA JUGA: Tuntaskan Pembangunan Stadion Watubelah, Pemkab Cirebon Harus Nekat
Ia juga tidak menampik adanya kerja sama antara Pemkab Cirebon dengan pihak ketiga dalam pengelolaan SOR Watubelah itu ke depannya.
Sebelumnya, Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Cirebon, Hermanto mengatakan, wacana akan adanya pihak ketiga dalam pengelolaan SOR Watubelah sebagai langkah yang sangat rasional. Pasalnya, APBD yang ada tidak mungkin bisa menyelesaikan kelanjutan pembangunan SOR Watubelah dengan nilai lebih dari setengah triliun tersebut.
Menurut Hermanto, jika harus dipaksakan melanjutkan pembangunan, maka semua anggaran akan terfokus kepada SOR Watubelah. Dengan demikian, proyek prioritas dan proyek lainnya, dipastikan akan terbengkalai.