Kali ini, kata dia, baru Kecamatan Losari, Astanajapura dan Kecamatan Gegesik yang menjadi lokasi tempat pembuatan jamban.
Di tempat yang sama, Bupati Cirebon, H Imron, menyambut baik kerja sama antara Baznas dan Dinkes tersebut. Setelah ini, Baznas juga akan membuatkan jamban di daerah yang memang masih terdapat masyarakat BAB sembarangan. Nantinya, Dinkes yang akan mendata sejumlah daerah yang masyarakatnya masih BAB sembarangan.
BACA JUGA: Baznas Kabupaten Cirebon Harus Steril, Anggota Parpol Diminta segera Mundur
“Dari data itu nanti Baznas yang akan membuatkan jambannya,” ungkapnya. (Islah)