Catatan BMKG, lokasinya berada pada 7.49 Lintang Selatan (LS), 107.58 Bujur Timur (BT), tepatnya 46 km Barat Daya Kabupaten Garut dengan Kedalaman 106 Km.
Pusat gempa berada di kedalaman 146 km, berpusat di wilayah perairan di Samudra Hindia di selatan Garut.
BMKG mengungkapkan, analisanya, meski gempa berkekuatan cukup besar M 6,4, tapi tidak berpotensi tsunami.
BMKG meminta warga tidak panik namun tetap waspada. Untuk memperoleh informasi valid mengenai gempa, ikuti akun-akun resmi lembaga kompeten seperti BMKG.
Menyusul gepa, kepanikan terjadi pada warga di sejumlah daerah yang terkena dampak guncangan, termasuk Kota Bandung.
Warga Bandung langsung berlarian keluar, menghindari gedung tinggi begitu merasakan ada guncangan gempa.
Hingga kini, BMKG terus memantau dan meng update informasi seputar gempa yang berpusat di Garut selatan tersebut.***