“Kami sudah punya SOP pengamanan mako, dimana setiap tamu yang akan memasuki area mapolres akan diperiksa menggunakan alat detektor, baik badan maupun barang bawaan sepeti tas dan lainnya,” kata Fahri.
Pihaknya juga hanya memberlakukan satu pintu yang terus menerus dijaga petugas secara bergantian.
“Anggota kami terus berjaga, pintu masuk pun hanya satu pintu saja. Pintu tersebut selalu dijaga oleh petugas dan juga diportal,” tegasnya.
Selain itu, lanjut Fahri, anggota yang bertugas tidak boleh sendirian, harus ada dua orang yang bertugas berdinas bersama-sama.
“Dan yang pastinya petugas harus saling mengamati situasi yang dijaga. Itu yang sudah kami terapkan. Termasuk semua jajaran Polsek melakukan pengamanan,” katanya.
Tidak hanya itu, Fahri memaparkan, pihaknya juga akan tetap melakukan pengamanan di pusat-pusat keramaian dan kegiatan yang dilaksanakan oleh warga.
BACA JUGA: Bom Bunuh Diri di Bandung, Densus 88 dan Tim Lainnya Diterjunkan ke TKP