Jika ada gelombang PHK, dijelaskan Ayu, Pemkab Cirebon akan mengarahkan pekerja tersebut ke beberapa perusahaan yang ada di wilayah Cirebon Timur.
“Selain itu juga nanti akan diupayakan untuk pelatihan-pelatihan agar bisa menjadi bekal khususnya untuk karyawan yang tedampak kebakaran ini,” ujarnya.
BACA JUGA: Belum Ada Laporan Korban Jiwa Akibat Kebakaran Pabrik Kasur di Arjawinangun Cirebon
Terkait bantuan untuk karyawan pabrik kasur di Arjawinangun yang terbakar, kata Ayu, pihaknya pun akan melakukan komunikasi terlebih dahulu dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait.
“Nanti saya komunikasi dulu dengan pihak terikat atau SKPD yang menangani permasalahan ini,” tandasnya.***
BACA JUGA: 18 Mobil Pemadam Dikerahkan untuk Jinakan Api yang Membakar Pabrik Kasur di Arjawinangun Cirebon