CIREBON, SC- Rumah Sakit Sumber Waras (RSSW) Ciwaringin, Kabupaten Cirebon kembali menyediakan peralatan canggih untuk membantu proses penyembuhan pasien. Kali ini, rumah sakit tersebut menyediakan alat canggih penghancur batu ginjal. Hal ini terungkap pada kegiatan Client Gathering dan Buka Puasa Bersama di salah satu hotel di Kota Cirebon, Jumat (10/5/2019).
Menurut dr Ferdi Ardiansyah SpU dalam sesi Health Talk mengatakan, penghancuran batu ginjal ini dilakukan dengan tindakan Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy (ESWL) kepada penderita penyakit Batu Saluran Kemih (BSK). Tindakan ini dilakukan untuk memecah BSK dengan menggunakan gelombang kejut yang energinya berasal dari luar tubuh. Sehingga, pecahan batu menjadi fragmen yang halus dan dapat keluar bersama dengan air seni.
“Tindakan ini tidak invasive, tidak perlu tindakan anestesi juga. Lamanya perawatan pun cukup pendek, bahkan tidak perlu dirawat. Pada saat residif (kambuh-red) dapat diulang lagi tanpa kesukaran dan dapat digunakan pada semua usia,” kata dr Ferdi.
Dijelaskan dia, biasanya komplikasi yang terjadi adalah cidera ringan, terutama pembuluh darah yang berdinding tipis. Hal itu mengakibatkan kencing darah (hematuria), jejas jaringan sekitar tempat tembakan menimbulkan reaksi radang, dan diperlukan pemulihan 1 sampai 2 minggu. Kegagalan memecah dan mengeluarkan batu serta fragmen-fragmennya secara lengkap sehingga menimbulkan obstruksi dan nyeri.
“RSSW Cirebon menyediakan tindakan ESWL dengan harga paket sebesar Rp 5,5 juta sesuai ketentuan yang berlaku,” terang dr. Ferdi.
Untuk diketahui, kata dia, saat ini RSSW sudah bergabung dalam naungan UniMedika Hospitals Group yang saat ini tengah melakukan transformasi kesehatan dengan mengakuisisi rumah sakit di daerah Bekasi, Tangerang dan menyusul beberapa rumah sakit lainnya di Indonesia. UniMedika Hospitals Group didirikan pada Januari 2018 dengan aspirasi menjadi penyedia jasa kesehatan yang memiliki reputasi unggul di bidang-bidang layanan sesuai dengan kebutuhan komunitas.
UniMedika Hospitals Group membangun jejaring rumah sakit UniMedika dengan memprioritaskan daerah-daerah yang masih kekurangan bed rawat inap namun memiliki potensi, yakni dokter spesialis pada 5 pelayanan medis spesialis dasar dan daerah padat penduduk. Group akan menampilkan fasilitas rumah sakit yang modern dan menjadikan pasien sebagai fokus utama. Didukung oleh private equity ternama, Falcon House Management, UniMedika menyadari kebutuhan fasilitas kesehatan di Indonesia sangat besar. Dari awal tahun 2015, telah dilakukan studi dalam persiapan mengakuisisi rumah sakit-rumah sakit yang mememuhi kriteria tersebut.
Ditambah dengan jaminan kesehatan nasional di tahun 2014, Falcon House Management mendukung program pemerintah dalam mengisi kesenjangan kesehatan pada masyarakat yang sebelumnya tidak dapat menikmati pelayanan kesehatan yang berkualitas seperti fasilitas yang bersih dan nyaman, pelayanan terpadu dan akurat dan alur pasien yang efektif efisien.
Falcon House Management juga terlibat dalam mengelola portofolio bidang kesehatan di luar UniMedika Hospitals Group, seperti Brawijaya Hospitals Group dan non bidang kesehatan seperti The Harvest Patissier dan Chocolatier, Ismaya Group, Ichiban Sushi, Tawan, Dragon Fly dan Kitchenet. Saat ini, UniMedika Group mempunyai 2 rumah sakit, di Cirebon rumah sakit UniMedika Ciwaringin atau RSSW dan di Bekasi rumah sakit UniMedika Setu Bekasi atau rumah sakit Kasih Insani Setu. Kedepan, UniMedika Group juga akan mengakuisisi 3 rumah sakit yang ada di Cikarang, Tangerang dan Balikpapan.
Pada kesempatan ini, Direktur RSSW, dr Wawat Setiamiharjat MARS, menyampaikan bahwa Client Gathering dan buka puasa bersama rekanan-rekanan perusahaan dan asuransi yang telah menjalin kerja sama tersebut untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan yang sudah terjalin. Selain itu, kegiatan juga digelar untuk meningkatkan nilai-nilai keimana dan untuk memaksimalkan Ramadan dengan kegiatan yang dapat meningkatkan pengetahuan dan ketakwaan.
“Kami menyadari pentingnya kerja sama dengan korporasi dan asuransi untuk meningkatkan kinerja rumah sakit kami. Untuk itu, sebagai provider, RSSW berusaha meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan membuka akses selebar-lebarnya bagi perusahaan yang ingin menjalin kerja sama,” pungkasnya. (Islah/rls)