“Alhamdulilah saya juga sudah berhasil melaluinya. Secara basic saya itu ilmu ekonomi, tapi karena saya lama di IAIN lalu saya coba mengintegrasika keilmuan saya selama S1 dan S2 dengan pengalaman saya selama di IAIN Cirebon ini. Sehingga saya menulis disertasi tentang nilai-nilai Islam. Jadi itu integrasi antara Islam dan konfensional, alhamdulillah berhasil,” papar Dewi.
Dalam kesempatan ini, Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Dr H Farihin Nur MPd berharap, lahirnya guru besar baru ini dapat memacu dosen lain untuk mengikuti jejaknya dan memberikan kontribusi kepada kampus ini dalam proses percepatan transformasi dari IAIN menjadi UIN.
“Saya yakin ini akan menginspirasi kawan-kawan dosen lainnya. Dan saya berharap Prof Bambang akan banyak memberikan kontribhsi keilmuannya di kampus ini khususnya di FITK. Karena seperti yang kita tahu, IAIN Cirebon ini tengah berikhtiar untuk bertransformasi dari IAIN menjadi UIN. Maka dengan bertambahnya jumlah guru besar, yaitu Prof Bambang bisa menjadi gizi di kampus ini untuk mempercepat proses itu,” pungkasnya. (Arif)