CIREBON, SC- Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon menggelar pelatihan menulis di ruang auditorium fakultas kampus setempat, Senin (24/2/2020).
Ketua pelaksana kegiatan, Syahrul Akbar mengatakan, melalui kegiata yang bertemakan “One Day Writing Clinic, Lets Write and Building our Legacy” ini, pihaknya berkomitmen untuk terus membudayakan literasi.
BACA JUGA: Pura-pura Tunggu Pasien, Seorang Pria Sikat Tas dan HP di RS Sumber Waras Cirebon
Selain itu, dia menjelaskan, kegiatan ini juga untuk memberikan motivasi giat membaca dan menulis bagi mahasiswa. Sehingga tujuan kegiatan ini tak lain untuk menumbuhkan kembali minat baca dan menulis, sehingga kedepannya tercipta sebuah karya dari mereka.
“Menulis itu secara tidak langsung memperpanjang usia, karena dari sebuah karya kita dapat hidup abadi,” Katanya.
Pegiat Lierasi Senja, Rian Haryanto yang hadir sebagai pemateri dalam acara tersebut menyampaikan, membaca merupakan sebuah hal yang urgent dalam berliterasi.