CIREBON, SC- Pihak sekolah terpaksa meliburkan ativitas belajar mengajar di SDN 2 Susukan, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon menyusul banjir yang kembali merendam sejumlah ruang kelas sekolah tersebut pada Sabtu (7/3/2020) pagi. Ketinggian air yang masuk ke sejumlah ruang kelas mencapai 10 centi meter.
Baca Juga: Batik Merah Pakaian Dinas Segera Diganti Desain Motif Hasil “Sayembara” Disbudparpora
Kepala SDN 2 Susukan, Toif, menjelaskan, banjir diketahui masuk ke sejumlah ruang kelas sekira pukul 07.00 WIB saat para siswa mulai datang ke sekolah. Kondisi ini membuat sebagian siswa merasa ketakutan. Dikhawatirkan ketinggian air akan terus meningkat. Sehingga pihak sekolah terpaksa meliburkan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) seluruh siswanya.
“Jadi bukan diliburkan, tapi kita arahkan mereka untuk belajar di rumah. Sampai kondisi sekolah benar-benar sudah aman untuk belajar,” ujar Toif.