ASTANAJAPURA, SC- Sebanyak 262 KK di Desa Mertapada Wetan, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon memperoleh bantuan berupa bantuan langsung tunai dari Kemensos berupa uang sebesar Rp.600 ribu, Kamis, (11/6/2020).
Perangkat Desa Mertapada Wetan, Erwin mengatakatan, dalam pelaksanaan penyerahan bansos tersebut, pemerintahan desa setempat memberlakukan aturan protokoler kesehatan.
“Memang benar kang, saat ini kami dari pemerintahan desa menyalurkan bantuan dari Kemensos tahap II sebanyak 262 KK yang penyalurannya dilakukan di aula kantor desa, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,” katanya kepada Suara Cirebon.
BACA JUGA: Terkati Pembangunan Jalan Tol Pali-Kanci, Kuwu Mertapada Wetan Mengadu ke Kejaksaan
Untuk itu, kata dia, bagi warga penerima manfaat yang tidak mengindahkan peraturan tersebut, seperti mencuci tangan, dan memakai masker, maka tidak akan dilayani.
Sementara itu, di tempat terpisah, Kuwu Mertapada Wetan, Sumarno menyampaikan, pihaknya terus melakukan validasi data kependudukan di desa setempat agar semua warga yang membutuhkan dapat terdata dan memperoleh haknya.
“Kami dari pihak pemdes akan terus berusaha memberikan yang terbaik kepada warga, yang terpenting adalah semua pihak harus saling memahami dan tetap mengutamakan kebersamaan,” tuturnya. (Agus)