CIREBON, SC- Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Universitas Muhammadiyah Cirebon yang berlokasi di Kecamatan Palimanan dan Susukan, Kabupaten Cirebon merealisasikan salah satu programnya di SDN 3 Palimanan Timur, Kamis (27/8/2020).
Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) tim yang diberinama Mapas ini, Budhi Suhara SSos MIKom menjelaskan, kegiatan tematik di SDN 3 Palimanan tersebut bertema “Seni dan Kreativitas Tanah Liat Sebagai Media Kreatif Siswa”.
“Itu adalah tema kegiatan yang kami laksanakan di SDN 3 Palimanan Timur. Sedangkan tema di kelompok yang kami usung adalah “Membangun Masyarakat Berbasis Digital,” jelas Dandung, sapaan akrab Budhi Nugraha melalui pesan singkat kepada Suara Cirebon.
BACA JUGA: KKM UMC Kecamatan Weru Gelar Seminar Dongkrak Omzet UMKM di Masa Pandemi
Dia memaparkan, kegiatan tematik tersebut berawal dari sebuah ide yang diusulkan anggota Tim KKM Mapas bernama Muhamad Kadapi untuk membuat kreasi dari tanah liat. Melalui kegiatan tersebut, pihaknya ingin membuat suatu pembelajaran alternatif di SDN 3 Palimanan Timur di masa pandemi Covid-19.
“Dengan tujuan dapat mengembangkan potensi siswa di SD Negeri 3 Palimanan Timur melalui kegiatan bermain sambil belajar sebagai alternatif kegiatan pembelajaran di masa pandemi Covid-19,” katanya.
Sebagai DPL, Dandung menilai, kegiatan ini merupakan bentuk terobosan yang digagas timnya dan sangat kreatif. Untuk itu, pihaknya mendukung penuh dalam penyelenggaraan kegiatan pembelajaran alternatif di masa pandemi tersebut.
“Hal ini diharapkan mampu meningkatkan minat siswa terhadap kesenian gerabah yang mulai terlupakan oleh para generasi milenial,” ujarnya.
Bahkan, diungkapkan, kegiatan ini disambut baik oleh Kepala SDN 3 Palimanan Timur, Mochamad Hermawan. Menurut Dandung, hal itu dibuktikan dengan diberikannya keleluasaan ruang gerak untuk Tim Mapas ini, sehingga kegiatan dapat berjalan dengan baik dan lancar.
BACA JUGA: 200 Aktivis Jadi Tutor PBAK IAIN Cirebon
“Siswa kelas 5 sebagai sasaran program merasa kegiatan ini cukup asik dan menyenangkan karena dapat menghilangkan penat yang mereka rasakan selama Belajar Dari Rumah (BDR),” katanya.
Dandung menegaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari salah satu program kerja Rumah Belajar Tematik yang harus dilaksanakan setiap pekannya. “Sasaran programnya adalah seluruh sekolah dasar yang ada di Desa Palimanan Timur,” pungkasnya. (Arif)