KOTA CIREBON, SC- Sejumlah mahasiswa Cirebon yang tergabung dalam Mahasiswa Peduli Umat (MPU) melakukan kegiatan bakti sosial dengan sasaran tukang becak yang sering mangkal di pusat keramaian Kota Cirebon.
Bakti sosial yang dilakukan sejumlah mahasiswa ini, sebagai bukti kepedulian mereka kapada umat sesama manusia sesuai dengan nama komunitasnya.
Ketua Komunitas MPU Abud Syarifudin yang juga sebagai mahasiswa semester akhir Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Cirebon mengatakan, di masa pandemi Covid-19 banyak masyarakat yang perekonomiannya tidak lancar, seperti tukang becak.
“Tukang becak selama pandemi mengalami penghasilan yang menurun, meskipun tidak seberapa bantuan yang kami berikan kepada mereka, setidaknya dapat membuat mereka senyum,” kata Abud, usai melakukan bakti sosial, Kamis (3/12/2020).
Mahasiswa asal berebes ini mengungkapkan selain memberikan bantuan sosial berupa sembako, MPU juga pada kesempatan ini memberikan sosialisasi betapa pentingnya menerapkan prokes.
“Tukang becak kan, lebih dominan ketemu langsung dengan masyarakat atau penumpang, prokes harus diterapkan, ya memang masih banyak yang belum mengerti,” jelas Abud.
BACA JUGA: HUT Korpri Diisi Bakti Sosial
Abud berharap, wabah asal Wuhan ini dapat segera berakhir, agar seluruh sektor di setiap daerah dapat normal kembali.
“Harapan saya semoga Corona berlalu, dan semangat selalu buat para nakes yang terdepan tangani wabah ini,” jelas Abud. (Surya)