KABUPATEN CIREBON, SC- Kasus hilangnya trafo dan MCB lampu penerangan jalan umum (PJU) di Kabupaten Cirebon akibat dicuri oknum tak bertanggung jawab, dinilai dapat memperlambat upaya Pemerintah Kabupaten Cirebon mewujudkan program kota terang.
Terkait hal itu, Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Cirebon, Hermanto mengajak masyarakat untuk turut menjaga PJU-PJU yang ada, agar aset daerah itu terus berfungsi dan memberikan manfaat bagi mereka.
“Peran serta masyarakat itu penting. Jadi masalah PJU ini kadang macam guyon aja, sering kita dalam rapat kerja suka-suka mengemukakan sebenarnya masyarakat butuhnya itu penerangan atau trafo dan MCB-nya,” kata Hermanto, Kamis (20/1/2022).
BACA JUGA: Dukung Cak Imin Maju Pilpres 2024, DPC PKB Kabupaten Cirebon “Panaskan” Mesin Partai
Diakui Hermanto, secara jumlah, PJU di Kabupaten Cirebon masih terbilang minim. Padahal, lanjut Hermanto, PJU merupakan kebutuhan dan kepentingan bersama bukan kepentingan peperintah desa apalagi individu.
“Masyarakat harus lebih peka dengan sekitar. Apabila terdapat gerak gerik mencurigakan segera dilaporkan kepada polsek setempat atau pihak desa, agar kasus pencurian trafo maupun MCB tidak lagi terjadi,” katanya.
Menurutnya, untuk menuju Kabupaten Cirebon terang memerlukan waktu, selain soal anggaran.
“Beberapa jalan dan PJU di di Kabupaten Cirebon kewenangannya ada yang di provinsi atau bahkan pusat, sehingga DPRD dan SKPD terkait hanya dapat mengusulkan saja,” ujarnya.
Hermanto mengakui, banyak bidang program yang ada di Dishub, tapi memang yang selalu menarik selalu soal PJU.
“Karena memang ada pembagian kewilayahan dan kewenangan. Kayak kewenangan jalan-jalan pusat, provinsi itu kan kita nggak bisa apa-apa. Kita hanya sekedar mengusulkan,” tuturnya.
Ia menegaskan tidak melarang warga mengkritisi pemerintah, namun hal itu harus diikuti dengan peran serta masyarakat melalui kesadaran dan kepedulian akan lingkungan di sekitarnya. Hal itu perlu dilakukan mengingat menjaga aset PJU bukan kewajiban pemerintah semata, tetapi juga butuh peran serta masyarakat.
BACA JGUA: Jangan Sungkan Lapor, Selly: Sebagian Besar e-Warong Bermasalah
“Semua elemen itu harus saling bekerja sama untuk membikin kebaikan di Kabupaten Cirebon termasuk soal PJU. Yang merasa warga Kabupaten Cirebon harus menjaga aset daerah demi kepentingan bersama,” pungkasnya. (Sarrah/job)