MAJALENGKA, SC- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majalengka menambah sarana baru di tiga kawasan objek wisata.
Sarana baru tersebut berupa bangunan masjid unik yang diharapkan dapat menambah kenyamanan pengunjung.
Ketiga bangunan sarana ibadah atau masjid di tiga obyek wisata tersebut telah diresmikan oleh Bupati Majalengka Karna Sobahi beberapa waktu lalu. Ketiga bangunan masjid berada di objek wisata Situ Cipanten, Rest Area Cikebo dan Terasering Panyaweuyan.
BACA JUGA: Minyak Goreng Curah di Majalengka Masih Langka
Tiga obyek wisata itu merupakan destinasi wisata favorit di kota angin yang menawarkan pemandangan alam yang indah.
Keberadaan masjid di lokasi wisata mendapat sambutan baik dari pengunjung maupun masyarakat disekitar kawasan wisata.
Selain menambah pesona obyek wisata, keberadaan masjid diharapkan dapat meningkatkan citra obyek wisata.
“Tempat wisata sering dikait-kaitkan dengan hal yang kurang bagus, mudah-mudahan dengan adanya masjid kesan itu jadi hilang,” kata Dedek, warga di sekitar obyek wisata Panyaweuyan, Rabu (6/4/2022).
BACA JUGA: Polisi akan Tembak Pelaku Kriminal Jalanan
Bupati Majalengka, Karna Sobahi mengharapkan agar sarana dan prasarana yang telah dibangun oleh pemerintah daerah sejatinya dipelihara dengan baik.
“Dibangunnya sarana tempat ibadah akan memberikan kemudahan dan kekhusyuan dalam beribadah khususnya untuk masyarakat sekitar dan wisatawan,” Kata Bupati Karna Sobahi.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Majalengka, Iding Solehudin menjelaskan, bahwa pembangunan masjid di objek wisata tersebut bertujuan memfasilitasi para pengunjung agar tetap menjalankan kewajibannya dengan nyaman saat berwisata. (Abr)