MAJALENGKA, SC- Sepuluh kursi legislatif menjadi target DPC PKB Majalengka, pada pemilihan legislatif (Pemilu 2024) yang akan datang.
Untuk merealisasikan target politik tersebut, DPC PKB Majalengka mulai melakukan kerja-kerja politik. Di antaranya mulai memetakan caleg potensial di setiap dapil yang ada di Kabupaten Majalengka.
Saat ini, PKB Majalengka juga membuka pendaftaran secara gratis bagi siapa saja yang berminat menjadi calon anggota legislatif. Ketua PKB Majalengka, Juhana menjelaskan, pada pileg mendatang PKB Majalengka yang saat ini memperoleh 5 kursi di DPRD Majalengka, menargetkan kenaikan menjadi 10 kursi.
BACA JUGA: Raperda Masih Dibahas, Toko Modern Terus Berdiri
Sesuai aturan, pihaknya juga menyiapkan caleg-caleg perempuan sebanyak 30 persen. “Sesuai aturan, untuk caleg perempuan kita sebanyak 30 persen,” tandasnya.
Juhana menuturkan, bahwa bukan hal yang gampang untuk mencapai target yang diharapkan. Diperlukan kerja keras, kebersamaan, serta strategi kemenangan yang matang agar para caleg dapat memperoleh suara sebanyak-banyaknya pada Pileg nanti.
BACA JUGA: DPC PKB Kota Cirebon Safari Halalbihalal ke Kiai
“Caleg-caleg PKB Majalengka akan terus kita bina, sehingga mampu mendongkrak suara pada waktunya nanti,” jelasnya. (Abr)