Para pimpinan partai ke depan akan melaksanakan pertemuan rutin agar ke depan bisa lebih baik. Kemudian ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa, pimpinan partai politik punya peran dalam melaksanakan kontrol terhadap pemerintahan daerah Majalengka.
BACA JUGA: PKB Majalengka Bidik 10 Kursi Dewan
“Intinya tadi kita akan berkontribusi terhadap pembangunan di Majalengka khususnya pada aspek politik yang berdampak pada kepentingan masyarakat itu intinya,” ucapnya.
Bahkan, di tingkat bawah masih banyak perbedaan opini-opini dan diskusi ini dilakukan sebagai bentuk rileksasi, memantau kinerja pemerintahan yang sudah tiga tahun berjalan.
“Jadi Teman-teman lintas partai ini punya ranah untuk menilai kebijakan bahwa dan partai lainnya, seperti PKS dan Demokrat, juga ini akan bergabung untuk memantau kebijakan kebijakan pemerintah daerah,” tambahnya. (Abr)