Dijelaskan, di Cikalahang banyak bertumbuh perusahaan dan perusahaan ini pun peduli kepada Linmas. Mereka sadar kalau Linmas untuk menciptakan kondisi keamanan. Jadi ada sedikit dari mereka menyumbangkan secara materi entah itu setiap minggu atau setiap bulannya. Itu nanti dibagi oleh para staf kepemerintahan desa, baik untuk keamanan, kebersihan dan untuk Bumdes.
“Saya berharap kepada Linmas tetap solid dan kompak dalam melaksanakan tugas cipta aman desa. Karena Desa Cikalahang ini sudah menjadi destinasi Desa Wisata agar selalu bersinergi dengan pemerintahan supaya bisa melaksanakan tugasnya di lapangan,” katanya.
BACA JUGA: 3 Terduga Pelaku Tawuran Pelajar di Dukupuntang Cirebon Ditangkap, Pelaku Lain Masih Dikejar
Dia menambahkan, tidak hanya melindungi masyarakat Desa Cikalahang, namun, melindungi dan mengamankan serta menyamankan para pengunjung wisata yang masuk Desa Cikalahang. (Vicky)