“Saya siap bantu dan saya siap menjadi narasumber di hadapan mereka demi segera terwujudnya Kabupaten Cirebon Timur,” ungkapnya.
BACA JUGA: PKB-KPCT Bahas Pemekaran Kabupaten Cirebon
Gotas juga menyarankan agar KPCT untuk mengirim undangan tersebut kepada Bupati, Wakil Bupati dan Sekda Kabupaten Cirebon sebagai tembusan. Dirinya siap membantu untuk menyampaikan kepada Bupati agar kegiatan bisa dilaksanakan di Pendopo Bupati Cirebon, sehingga semua bisa hadir.
“Coba agendakan secepatnya pasca-Idul Adha nanti,” ujar Gotas.
Gotas mengaku, sejak masih menjadi Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, sangat mendukung pemekaran Kabupaten Cirebon Timur.
BACA JUGA: Dukungan Pemekaran Cirebon Timur Menguat, Kuwu di Babakan Siap Gelar Musdesus Bahas Pemekaran
“Yang penting tujuan utamanya mendekatkan pelayanan publik. Saya punya keyakinan ketika pemekaran Kabupaten Cirebon Timur terwujud, akan terjadi perubahan besar untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.