Menurut Imron, proses open bidding ditempuh guna mencari sosok pejabat yang kompeten di semua jabatan yang dikosongkan tersebut.
“Sementara baru Plt semua, itu agar roda pemerintahan tetap berjalan,” paparnya.
Sebelumnya, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Cirebon, Hendra Nirmala ditunjuk oleh Bupati Cirebon sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Cirebon.
Penunjukkan Hendra Nirmala sebagai Plt Sekda sebenarnya sudah dilakukan sejak pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan para pejabat tinggi pratama pada Jumat (8/7/2022) kemarin.
BACA JUGA: Rahmat Sutrisno Diberhentikan, Jabatan Sekda Kabupaten Cirebon Bakal Diisi Pjs
Kepala Bidang Pengembangan Karir dan Kepangkatan BKPSDM Kabupaten Cirebon, Yadi Supriyadi, mengatakan, penunjukkan Plt Sekda dilakukan untuk mengsisi kekosongan jabatan Sekda sebelum adanya Penjabat Sementara (Pjs) yang juga ditunjuk oleh Bupati Cirebon.