“Ini sedang dikaji oleh pemerintah pusat untuk pelaksanaan Pilwu, apakah tetap, diundur atau dimajukan,” paparnya.
Namun, sampai dengan saat ini DPMD belum menerima pemberitahuan lebih lanjut dari Pemerintah Pusat terkait pelaksanaan Pilwu serentak nanti. Yang pasti, kata Iyus, jika sudah ada informasi dari Pemerintah Pusat maka hal tersebut bakal disosialosasikan.
BACA JUGA: Kapolresta Cirebon Pastikan Pilwu Serentak Kondusif
“Kalau sudah ada informasi pasti akan disosialisasikan,” kata Erus.
Ia menambahkan, pada Pilwu serentak nanti ada sekitar 100 desa yang akan melaksanakan Pilwu. Hal tersebut menjadi atensi terkait pelaksanaannya karena berbarengan dengan agenda tahapan Pemilu dan Pilpres yang akan dilaksanakan pada Februari 2024. (Islah)