“Adanya Bu Lili di DPRD Provinsi sangat berimbas sekali terhadap suara kami (Golkar) di daerah, Bu Lili akan membantu caleg-caleg kami sehingga bisa ikut membantu memenangkan suara khususnya di Kota Cirebon,” katanya.
Andrie berharap, Partai Golkar Kota Cirebon bisa memberikan yang terbaik kepada masyarakat dengan sokongan dari kadernya yang di provinsi.
“Mudah-mudahan Bu Lili ini bisa membawa sesuatu untuk Kota Cirebon. Karena Bu Lili ini kader Golkar Kota Cirebon yang pertama menjabat di DPRD ProvinsiJawa Barat,” katanya.
BACA JUGA: Kader PKB Siap Tarung di Pilwalkot Cirebon
Dalam Pileg 2019 lalu, Lili bertarung sebagai Caleg DPRD Jabar dari Dapil XII (Kota/Kabupaten Cirebon-Indramayu). Lili mendapat suara terbanyak ketiga setelah Abdul Rozak Muslim dan Hilal Hilmawan.
Parta Golkar mendapatkan dua kursi di DPRD Jabar. Dalam perjalanan, Abdul Rozak Muslim tersandung kasus hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Dipilihnya Lili oleh Golkar untuk menggantikan Abdul Rozak karena rekam jejak politik Lili yang menjadi penguat. Lili menjabat anggota DPRD Kota Cirebon selama tiga periode yakni pada 2004-2009, 2009-2014 dan 2014-2019. (Surya)