Meski jabatannya sebagai anggota DPRD Jabar hanya PAW dan sisa waktunya sebentar lagi, Lili akan memanfaatkan untuk merealisasikan kebutuhan masyarakat di dapil Jabar XII.
“Saya akui pertama kali setelah dilantik rasanya berat banget, karena saya biasa dua kecamatan sekarang tiga daerah,” katanya.
Untuk itu, dirinya harus menyesuaikan dan tahu latar belakang karakteristik dari ketiga daerah tersebut.
BACA JUGA: Terekam CCTV, Pria Banyumas Bawa Kabur Bocah Perempuan di Cirebon
“Kita harus mempelajari segala hal dari masing-masing daerah ini, termasuk situasi dan kondisi politiknya, ini membutuhkan waktu panjang, karena di politik itu tidak yang kebetulan semuanya sudah direncanakan,” pungkasnya.
Untuk diketahui, Lili dilantik untuk menggantikan anggota Fraksi Golkar DPRD Jabar, Abdul Rozaq Muslim yang terbelit kasus korupsi. (Surya)