“Saya berpesan kepada para siswa untuk senantiasa menghormati dan menghargai jasa para pahlawan yang telah berkorban jiwa dan raga untuk memperjuangkan dan meraih kemerdekaan yang saat ini kita nikmati,” tandas Oman.
Oman menyebut, melalui berbagai kegiatan perlombaan ini para siswa dilatih untuk berani dan mampu bekerjasama, Selain itu, siswa juga bisa memaknai dan merefleksikan arti kemerdekaan dalam kehidupan sehari-hari.
BACA JUGA: Peringati HUT ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022, Warga Satu Desa Doa dan Makan Bersama di Jalan
Sebelum dilakukan perlombaan, secara bersama-sama pihak sekolah melepas balon satu persatu terbang. “Ini menggambarkan bahwa kita ingin secara merdeka meraih prestasi untuk membuat sekolah dan dapat mencetak lulusan yang bermartabat dan hebat,” pungkasnya. (Vicky)