CIREBON, SC- Jumlah warga Desa Galagamba, Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon yang diduga keracunan akibat memakan nasi tumpeng terus bertambah.
Bahkan, aparat pemerintah Desa Galagamba berserta TNI dan Polri turun tangan langsung menjemput korban di kediamannya kemudian diantarkan ke Rumah Sakit Sumber Waras untuk mendapat penanganan medis pada Jumat (2/9/2022).
Awalnya, korban yang diduga keracunan nasi tumpeng di desa setempat berjumlah 10 orang.
Kuwu Galagamba, Musa menjelaskan, namun korban keracunan tersebut terus bertambah. Bahkan, hingga Jumat (2/9/2022) siang, jumlah korban yang sudah dilarikan ke Rumah Sakit Sumber Waras sudah mencapai 15 orang.