SUARACIREBON- Laga Persebaya vs Arema tadi malam pada Sabtu, 1 Oktober 2022 diwarnai kerusuhan suporter yang menyebabkan 130 orang tewas dan ratusan lainnya luka-luka.
Atas kerusuhan suporter usai laga Persebaya vs Arema hingga menelan 130 korban jiwa tersebut, Mabes Polri turunkan Tim Digital Visual Interface (DVI) ke Malang sejak Minggu, 2 Oktober 2022.
Diturunkannya Tim DVI Mabes Polri ini akan bekerjasama dengan pihak terkait terutama untuk membantu dan menangani daftar korban kerusuhan suporter Persebaya vs Arema tadi malam.
BACA JUGA: Daftar Nama Korban Meninggal dan Luka Kerusuhan Suporter Persebaya vs Arema Tadi Malam Beredar
Tim DVI Mabes Polri ini bertugas memeriksa identitas daftar korban kerusuhan suporter usai laga Persebaya vs Arema, baik yang luka-luka maupun korban tewas.
Setelah didentifikasi Tim DVI Mabes Polri, para korban tewas tragedi kerusuhan suporter Persebaya vs Arema tadi malam tersebut dapat segera dikembalikan ke pihak keluarga dan dikebumikan.