Kaan masih hidup di kampungnya di Cipeundeuy, bersama anak bungsunya. Tetangga sudah mengetahui riwayat unik dari Kaan yang doyan kawin dan cerai.
Namun tetangga sudah memaklumi. Hanya aneh saja, selalu ada wanita yang mau saja dinikahi Kaan, meskipun sudah tahu kalau sudah menikah puluhan kali.
Kaan sendiri mengakui perjalanan hidupnya tidak pantas menjadi contoh. Ia mengakui hobi doyan kawinnya merupakan contoh buruk.
“Namun saya tidak ingin ini terjadi pada anak-anak, cucu dan cicit saya,” tutur Kaan.
Kaan blak-blakan dalam menceritakan kisah hidupnya. Ia mengaku sakit hatidengan istri pertama, sampai akhirnya dia terjun ke dunia spiritual dengan tujuan bisa menaklukan banyak wanita.
“Terus terang aja, waktu itu saya menekuni dunia spiritual untuk bisa menaklukan banyak wanita. Saat muda, birahi saya tinggi sekali,” tutur Kaan.