SUARACIREBON- Nasib nahas dialami 2 truk tangki BBM Pertamina yang mengangkut BBM jenis Pertalite pada Senin, 14 November 2022 ini.
Ada dua insiden kecelakaan yang menimpa truk tangki BBM Pertamina, yaitu di Tasikmalaya dan di Cirebon.
Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugiannya mencapai puluhan juta rupiah.
Kecelakaan pertama truk tangki BBM di Tasikmalaya.
BACA JUGA: Ini Identitas 4 Korban KA Serayu Tabrak Mobil di Tasikmalaya
Truk tangki BBM di Tasikmalaya menyeruduk gedung bagian depan sebuah klinik kesehatan di Manonjaya.
Truk tangki BBM seruduk klinik kesehatan di Tasikmalaya ini diduga karena sopir mengantuk.
Truk tangki BBM yang melaju dari Tasikmalaya menuju Manonjaya, oleng dan langsung menubruk gedung klinik kesehatan.
Truk tangki BBM penuh bermuatan Pertalite itu menerobos masuk menyeruduk gedung klinik kesehatan saat hendak menyalip kendaraan di depannya.
BACA JUGA: Info Gempa Hari Ini : Rilis Resmi BMKG Penyebab Gempa di Purwakarta Semalam