SUARA CIREBON – Wakil Bupati Cirebon Hj. Wahyu Tjiptaningsih, menghadiri sekaligus memberikan tali kasih dan penghargaan bagi orang-orang hebat yang berasal dari murid-murid Taman Kanak-kanak Luar Biasa (TK-LB) Kabupaten Cirebon, di depan Kantor Cabang LBH dan HAM Sunan Gunung Jati Indonesia Perumahan Asri Dongkol, Kecamatan Lemahabang, Selasa ( 22/11/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut, anggota DPRD dari Fraksi Gerindra Nana Kencanawati, Camat Lemahabang Rita Susana, Ketua DPC Pejuang Siliwangi Indonesia (PSI) Mustamid, AM,.S.Pd,l., S.H,M.H,CLA, Ikatan Wanita Pejuang Siliwangi Indonesia (IWAPI), salah satu media, dan para Guru SLB Sindanglaut.
BACA JUGA: Lazismu Bantu Balita Stunting, Serahkan Bantuan Makanan Tambahan
Wabup Cirebon yang akrab disapa Ayu, dalam kesempatan tersebut, mengatakan, dirinya merasa bersyukur bisa menghadiri acara tali kasih dan penghargaan bagi orang-orang hebat yang di inisiasi oleh salah satu media, PSI, IWAPSI, sehingga acara dapat terselenggara dengan baik.
“Saya atas nama Pemerintah Daerah menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya acara ini, ya memang sesungguhnya anak-anak yang luar biasa ini membutuhkan sentuhan khusus dari pemerintah dan semua pihak,” ujarnya.
BACA JUGA: Butuh Sentuhan Wanita, Prof Dr Kartimi MPd Maju Bursa Pencalonan Rektor IAIN Cirebon, Ini Profilnya