Menurut Imron, keberadaan Desa Kepuh yang kini menjadi eksotik itu harus bisa dicontoh oleh desa-desa lainnya di Kabupaten Cirebon.
Ia pun bakal mendorongnya agar di setiap kecamatan mempunyai desa unggulan yang juga bisa menjadi percontohan.
“Kami minta kepada seluruh Camat agar mempunyai desa unggulan untuk jadi percontohan di segala bidangnya, baik kebersihan, sanitasi dan bidang-bidang lainnya,” kata Imron.
BACA JUGA: 562 Warga Desa Sindangjawa Terima BLT
Sementara itu, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (DPPKBP3A), Hj Eni Suhaeni, mengatakan, perubahan cukup drastis yang terjadi di Desa Kepuh terlihat sejak penilaian tahap pertama pada awal Maret lalu.
“Setelah delapan bulan pembinaan dan diintervensi oleh beberapa OPD, banyak perubahan di desa Kepuh ini, tepatnya di RT 01 dan RT 02 yang terdapat 100 KK binaan di dalamnya,” ujar Eni.
Eni menjelaskan, perubahan drastis itu terlihat dari kebiasaan masyarakat setempat yang kini tidak lagi BAB sembarangan.
BACA JUGA: Harga Emas Hari Ini di Pegadaian, Harganya Mulai dari Rp 526.000, Kamis 1 Desember 2022