Kekhawatiran aparat keamanan menyusul tindakan chaos yang dilakukan para suporter fanatik tim La Albiceleste ketika bus yang ditumpangi rombongan Messi hendak menuju Monumem Obelisk.
Ketika melewati terowongan dua suporter melompat ke atas bus. Satu terjatuh, satunya berhasil ke atap dan menyalami Messi dan para pemain Argentina lainnya.
Polisi juga melihat jalanan dipadati lautan manusia. Bahkan sampai banyak yang naik ke atas atap, tiang-tiang listrik hanya untuk melihat langsung rombongan pawai Messi Cs.
Buntutnya, rute rombongan Messi yang berdiri di atas atap bus terbuka, dialihkan dari semula menuju Monumen Obelisk ke taman kota, Parque Roca.
Di taman kota itu, sejumlah helikopter sudah menunggu. Messi Cs langsung dikawal turun dari bus.
Detik-detik Messi dievakuasi terlihat di video. Messi turun, diikuti Scaloni, Alvarez, Martinez dan sejummlah pemain lainnya.
Messi turun dari atap bus dengan pengawalan ketat aparat keamanan. Langsung dikawal dan dilarikan menuju sebuah helikopter yang sudah siap terbang.