SUARA CIREBON – Lanjutan pembangunan Alun-alun Taman Pataraksa (ATP) di komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon bakal dilakukan tahun 2023 ini.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat telah menyiapkan anggarannya sebesar Rp 6 miliar.
Kepastian pembangunan lanjutan ATP itu disampaikan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pada Rabu, 25 Januari 2023.
Menurut Ridwan Kamil, anggaran pembangunan lanjutan ATP senilai tersebut memang lebih besar satu miliar dari rencana semula, yakni Rp 5 miliar.
BACA JUGA: Kabar Gembira, Jalan Rusak di Kabupaten Cirebon Kewenangan Provinsi Bakal Diperbaiki Tahun 2023 Ini
“Tahun ini ATP beres, (sekarang, red) anggarannya enam miliar, ditambahin (Rp1 miliar),” kata Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil.
Disinggung soal pembangunan Masjid Agung Sumber yang sebelumnya disebut-sebut bakal terintegrasi dengan ATP, Gubernur mengungkapkan, bantuan yang diberikan Pemprov Jawa Barat tergantung permintaan dari daerah.
Kang Emil mengumpamakan hal itu ibarat orang tua kepada anaknya. Artinya, Pemprov Jawa Barat tidak bisa memberikan semua jenis bantuan.
BACA JUGA: Banjir di Cirebon Rendam Ratusan Hektar Sawah, Biaya Produksi Semakin Membengkak, Petani Menjerit