Catatan positif tersebut membuat Persib Bandung lebih diunggulkan dibanding tuan rumah PSIS. Berdasar prediksi, Persib akan kembali memperpanjang rekor tak terkalahkannya.
Persib Bandung jauh lebih diunggulkan. Maung Bandung diprediksi mengakhiri laga leg kedua kontra PSIS di BRI Liga 1 musim ini dengan kemenangan.
Hanya saja, PSIS pun akan melakukan perlawanan sangat gigih. Kemenangan Persib Bandung diprediksi dipetik melalui skor tipis antara 2-1 atau 1-0 seperti tiga laga sebelumnya melawan Persija, Madura Unite dan Borneo FC.
BACA JUGA: Persib Bandung Vs PSIS, Maung Bandung Terobsesi Perpanjang Rekor Kemenangan
Persib Bandung memang tim tangguh yang tidak mudah dikalahkan. Tim pertahanan Maung Bandung juga disebut sebagai yang terkuat di BRI Liga 1.
Hanya saja, Persib Bandung mencatat keemahan cukup serius. Yakni soal produktifitas gol. Di 12 laga tak terkalahkan, produktifitas gol Persib relatif rendah.
Bahkan di tiga laga terakhir, hanya mencatat kemenangan dengan skor tipis 1-0. Karena itu, tren ini juga bakal terjadi saat melawan PSIS.
Meski menang tipis, bagi Persib Bandung kini tidak terlalu peduli. Hal terpenting, berapapun skornya, Maung Bandung ingin makin kokoh di puncak klasemen sementara BRI Liga 1.
BACA JUGA: Rezaldi Hehanusa Gabung ke Persib Bandung, Pertahanan Kokoh Meski Krisis Gol