Setuju dengan Selly, Siswa pun mengungkapkan penangan kasus pemotongan bansos di Mundu Cirebon tersebut stagnan, diam, dan tanpa tindaklanjut.
Siska juga mengungkapkan, berdasarkan keterangan Dinas Sosial Kabupaten Cirebon, bahwa uang pemotongan bansos di Mundu Cirebon ini telah dikembalikan ke masyarakat penerima manfaat.
“Ya, meskipun, berdasarkan keterangan Dinsos bahwa uang pemotongan bansos telah dikembalikan, ternyata kasus tersebut sudah ditekel langsung oleh Bu Selly. Dilaporkan ke Kemensos kemarin. Walaupun hasilnya belum turun. Setidaknya persoalan serius ditindaklanjuti. Memberikan efek jera kepada oknum nantinya,” tegas Siska.
Tak ingin tinggal diam, Siska menegaskan, pihaknya juga akan membawa sejumlah persoalan terkait bansos ke Kemensos, seperti salah satunya pada skema penyalurannya.
Padahal, kata Siska, perubahan skema dari non tunai menjadi tunai untuk menghindari penyunatan bansos. Namun, pemotongan bansos nyatanya tetap saja terjadi.
“Miris, kecewa. Sepertinya sudah menjadi masalah yang akut soal pemotongan bansos. Jangan-jangan, pemotongan bansos bukan hanya terjadi di Kabupaten Cirebon. Di daerah lain juga sama,” terangnya.
Diterangkan Siska, terkait pemotongan bansos di Mundu Cirebon ini pihaknya juga sudah melakukan rapat dengan pihak kantor pos setempat.