-Di sisi utara rumah untuk meningkatkan keberuntungan dalam karier.
“Ikan mas sebagai lambang kekuatan dan ketekunan. Bentuk sisik dan janggut ikan emas disebut menyerupai seekor naga,” tutur Suhu Jeremu.
Salah satu simbol Tahun Baru Imlek yang populer adalah adanya seorang anak yang memegang ikan mas besar dan bunga lotus.
Ikan mas, (dalam Pinyin: jīn yú) merupakan lambang emas yang berlimpah dan harmoni. Menurut Feng Shui, seekor ikan mewakili kekayaan dan kemakmuran.
BACA JUGA: Cap Go Meh Merawat Kebhinekaan, Kemeriahan dan Kebahagiaan Tak hanya Dirasakan Warga Tionghoa
Ikan mas kembar yang berenang di atas yuanbao / ingot / koin emas diyakini menandakan hal yang lebih baik.
Bukan hanya kekayaan dan kelimpahan, tetapi juga melambangkan cinta, kebahagiaan rumah tangga, kemitraan, kegigihan, dan kesuburan.
Ikan koi (dalam bahasa Mandarin tradisional: 錦 鯉魚), baik hitam atau merah, juga melambangkan kekayaan dan kesuksesan. Seperti kebanyakan simbol Cina, ikan mas memiliki legenda yang melekat.
Menurut legenda, ikan mas terkenal karena kekuatan dan keberaniannya karena berenang keatas melawan arus hingga berakhir di sebuah gerbang di Sungai Kuning yang disebut sebagai Gerbang Naga.
BACA JUGA: Alasan Jeruk Wajib Ada di Sajian Tahun Baru Imlek, Ini 6 Jenis Jeruk yang Cocok