SUARA CIREBON – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SD di Kabupaten Cirebon, menyisakan permasalahan khususnya terkait jumlah murid yang diterima sejumlah Sekolah Dasar Negeri (SDN).
Di SDN 2 Wanakaya, Desa Wanakaya, Kecamatan Gunungjati, misalnya, pada PPBD tahun ajaran 2023-2024 ini hanya mendapat 10 murid baru.
Kasi Kurikulum Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Cirebon, Asep M Muflih Hakim, mengakui, jumlah tersebut jauh dari ketentuan ideal jumlah siswa dalam satu kelas yakni sebanyak 32 orang.
“Berdasarkan informasi, SDN 2 Wanakaya hanya ada 10 siswa saja, untuk itu kami akan melakukan investigasi terkait penyebabnya,” ujar Asep, Kamis, 20 Juli 2023.
Menurut Asep, secara keseluruhan jumlah siswa baru untuk tingkat SDN di Kabupaten Cirebon mencapai 38.389 orang. Jumlah tersebut, berdasarkan laporan yang dikumpulkan dari sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Cirebon.
Sebelumnya, Kepala Bidang (Kabid) SD Disdik Kabupaten Cirebon, Ade Kandar, mengatakan berdasarkan surat edaran dari Kadisdik Kabupaten Cirebon, dimana untuk meratakan penyebaran siswa baru setiap SDN hanya boleh menerima sebanyak tiga rombongan belajar (Rombel) alias tiga kelas saja.
“Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk penyamarataan penyebaran siswa. Maksimal 3 kelas, jadi kalau lebih dari 3 kelas harus dialihkan ke SDN yang lain. Untuk 1 kelas jumlah per kelasnya sekitar 30 siswa,” katanya.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.