SUARA CIREBON – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah mengumumkan anggota KPU Kota Cirebon periode 2023-2028 yakni Hasan Basri, Mardeko, Robby Aursya Hutagalung, Sanubi dan Yogi Maulana Malik.
Lima anggota KPU Kota Cirebon periode 2023-2028 itu bahkan telah dilantik serentak, di Jakarta, Senin, 30 Oktober 2023 kemarin.
Dalam rapat pleno pertama yang digelar, disepakati ketua KPU Kota Cirebon periode 2023-2028 dijabat Mardeko. Mardeko merupakan satu-satunya petahana KPU Kota Cirebon yang kembali terpiluih pada periode 2023-2028 ini. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Koordinator Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kota Cirebon.
Sementara itu wajah-wajah baru seperti Hasan Basri menjabat Divisi Teknis dan Penyelenggara, Robby Aurysa Hutagalung menjabat Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM. Kemudian, Yogi Maulana Malik menjabat Divisi Perencanaan Data dan Informasi, dan Sanubi menjabat Divisi Hukum dan Pengawasan.
“Kita sudah pleno, semua sudah dibagi per divisi, dan tugas pertama kita siap-siap untuk pleno penetapan DCT. Saat ini saya masih bimtek terkait itu di Jakarta,” kata Mardeko melalui pesan singkatnya, Selasa, 31 Oktober 2023.
Kendati diapit orang baru, Mardeko tidak mempersoalkan hal itu. Komunikasi intens akan dilakukannya mulai dari nol, mengingat tugas sebagai komisiomer KPU harus dikebut menghadapi Pemilu 2024 nanti.
“Ya komunikasi mulai dari nol, sementara kegiatan sudah running. Yang baru kalau tidak cepat adaptasi dengan pekerjaan kepemiluan bisa tercecer,” kata Mardeko.
Terkait tidak ada keterwakilan perempuan pada komisioner periode ini, Mardeko tidak banyak berkomentar.
“Tidak wajib (ada komisioner peremnpuan, red) hanya memperhatikan,” katanya.
Seperti diketahui, setelah hampir tiga minggu tepat komisioner KPU Kota Cirebon mengalami kekosongan karena anggota KPU Kota Cirebon periode 2018-2023 telah berakhir masa tugasnya, KPU RI akhirnya mengumumkan hasil seleksi anggota KPU periode 2023-2028.
Hal itu tertuang dalam pengumuman KPU Nomor: 117/ SDM.12-PU/04/2023 tentang Calon Anggota KPU Kabupaten/Kota Terpilih pada 87 Kabupaten/Kota dan di 9 Provinsi Periode 2023-2028, yang ditandatangani Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari tertanggal 28 Oktober.
Didalam surat tersebut, diumumkan bahwa lima komisioner terpilih untuk KPU Kota Cirebon, adalah Hasan Basri, Mardeko, Robby Aurysa Hutagalung, Sanubi dan Yogi Maulana Malik.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.