SUARA CIREBON – Masyarakat di wilayah Arjawinangun menjadi sasaran pelatihan kewirausahaan atau Bimtek Lifeskill Badan Narkotika Nasional (BNN) Pusat yang digelar di kantor kuwu setempat, Selasa, 7 November 2023.
Wilayah Arjawinangun dipilih sebagai tempat bimtek lifeskill karena daerah tersebut terindikasi sebagai kawasan rawan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Pasalnya, di wilayah tersebut banyak pendatang dan banyak berdiri rumah-rumah kos.
Ketua Tim Penggerak Swadaya Pemberdayaan BNN Pusat, Mia Garmiaty Suhada mengatakan, pemilihan Arjawinangun sebagai tempat pelatihan dilakukan sesuai hasil pemetaan yang dilakukan BNN Kota Cirebon. Ia menjelaskan, pemetaan tersebut berdasarkan data yang didapat dari pihak kepolisian dan kecamatan, pemdes hingga pemangku kebijakan setempat.
Menurutnya, pelatihan kewirausahaan bertujuan untuk meningkatkan keterampilan masyarakat agar bisa hidup mandiri, inovatif, kreatif dan bisa bermanfaat bagi lingkungan sekitar.
“Dan mereka juga bisa berpenghasilan yang legal, jadi tidak terbawa hal-hal yang ilegal terutama menyalahgunakan narkoba. Pelatihan ini kita laksanakan selama tiga hari,” ujar Mia, sapaan akrabnya.
Selain itu, lanjut Mia, pemberian pelatihan tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan dan keterampilan masyarakat di wilayah tersebut.
Mia menerangkan, pelatihan yang dilakukan pihaknya sebagai pembuka jalan. Selanjutnya, untuk meningkatkan keterampilan bisa dilakukan oleh Pemda setempat, CSR perusahaan setempat dan pihak lainnya.
“Karena BNN tidak bisa memberantas narkoba sendiri, tapi harus bersinergi dengan stakeholder dan Pemda,” kata Mia.
Melalui kegiatan tersebut, ia berharap masyarakat menjadi mandiri, inovatif, kreatif, perekonomian meningkat dan kawasannya pulih dari status rawan menjadi aman.
Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Cirebon, H Muhammad Syafrudin menyampaikan, Pemkab Cirebon sangat mendukung kegiatan tersebut. Terlebih, kegiatan dilaksanakan di wilayah yang berpotensi menjadi daerah rawan narkoba.
“Arjawinangun ini bagian dari Kabupaten Cirebon yang sangat strategis, karena untuk menuju Jakarta ada stasiun dan ruang publik lainnya,” ujar Syafrudin.
Menurutnya, pelatihan ketrampilan bakal memberikan penguatan ekonomi supaya masyarakat menjadi mandiri dan tidak terpancing untuk memberikan dukungan terhadap peredaran narkoba.
“Narkoba ini sangat menggiurkan dari sisi ekonomi. Namun pada akhirnya ada efek domino karena masyarakat banyak yang tertarik menjadi pengguna hingga pengedar,” paparnya.
Untuk menindaklanjuti kegiatan yang dilakukan BNN Pusat, pihaknya bakal mendorong Kesbangpol sesuai tugas dan fungsi yang ada di dalamnya. Ia menerangkan, Kesbangpol melalui TP4GN akan menindaklanjuti rencana aksi daerah yang merupakan bagian dari kebijakan Pemerintah Pusat melalui Perpres. “Kami akan memberikan dukungan melalui penerapan pada kurikulum di sekolah. Kemudian, ada tes urine ke ASN maupun perangkat desa dan lembaga publik lainnya. Pada prinsipnya Pemda sangat mendukung kegiatan ini untuk memastikan Kabupaten Cirebon bersih dari narkoba,” pungkasnya.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.