SUARA CIREBON – IAIN Cirebon mengumumkan rencana bedah menyeluruh Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun anggaran 2024.
Acara bedah DIPA tahun anggaran 2024 IAIN Cirebon digelar selama tiga hari di salah satu hotel di wilayah Kuningan, Jawa Barat pada 4-6 Desember 2023.
Bedah DIPA tahun anggaran 2024 IAIN Cirebon diperuntukkan bagi 60 peserta yang terdiri dari unsur pimpinan, mulai dari rektor, wakil rektor, dekan, direktur pascasarjana, kepala pusat, SPI, hingga kepala bagian dan kasubag di lingkungan kampus setempat.
Tujuan utama bedah DIPA tahun anggaran 2024 IAIN Cirebon ini adalah untuk mengkaji secara mendalam beberapa poin krusial yang terkait dengan rencana penggunaan anggaran pada tahun mendatang.
Kepala Biro AUAK IAIN Cirebon, Ir Hj Sunarini MKom menjelaskan, bedah DIPA tahun anggaran 2024 IAIN Cirebon membahas enam hal penting, yaitu evaluasi pelaksanaan anggaran DIPA 2023, pembagian DIPA 2024, pembagian tanggungjawab, penyusunan performance indikator rektor yang akan ditandatangani oleh dirjen dan direktur, sosialisasi fungsi SPI, dan kesepakatan bersama pelaksana anggaran tahun 2024.
Sunarini juga mengungkapkan, bedah DIPA tahun anggaran 2024 IAIN Cirebon ini didanai BLU. Diharapkan kegiatan ini mampu memberikan pemahaman yang lebih dalam terkait perencanaan anggaran dan implementasinya di IAIN Cirebon.
“Para peserta diharapkan dapat mengambil manfaat maksimal dari kegiatan bedah DIPA ini guna memastikan penggunaan anggaran yang efisien dan efektif untuk tahun mendatang,” ujar Sunarini.
Sementara, Rektor IAIN Cirebon, Prof Dr H Aan Jaelani MAg dalam bedah DIPA tahun anggaran 2024 ini menyoroti pentingnya pemahaman mendalam tentang dua profil utama, yakni CIU (Cyber Islamic University) dan BLU (Badan Layanan Umum).
Dijelaskan Prof Aan, dalam konteks ini perlu memahami secara mendetail mekanisme pelaksanaan program dan fungsi, khususnya dalam aspek pendidikan jarak jauh.
“Kegiatan ini juga menitikberatkan pada konsep Laporan Evaluasi Diri (LED) dan alat ukur yang menjadi fokus penting dalam menilai capaian dan efektivitas dari program-program yang direncanakan,” tegasnya.
Prof Aan berharap, bedah DIPA tahun anggaran 2024 IAIN Cirebon ini dapat memberikan landasan yang kokoh bagi perencanaan dan implementasi program-program yang berkualitas di kampus setempat pada tahun anggaran 2024.
“Dengan beragam poin penting yang dibahas, kegiatan bedah DIPA tahun 2024 IAIN Cirebon ini menjadi momentum penting dalam menyusun rencana anggaran yang berkelanjutan dan terukur untuk tahun mendatang,” tandasnya.***