KOTA CIREBON, SC- Upaya mengantisipasi pencegahan dan penyebaran virus Covid-19 terus dilakukan Palang Merah Indonesia (PMI) Unit Markas Kota Cirebon yakni dengan melakukan penyemprotan disinfektan bertempat di RW 09 Warga Asih, Kelurahan Larangan, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.
Lima titik lokasi fasilitas umum yang menjadi sasaran penyemprotan, antara lain, Baperkam RW 09 Warga Asih, Taman Warga, Masjid Al-Ikhwan, Pos Kamling RT 001 RW 09 dan Taman Merah Putih.
Evie Safitri, mewakili PMI Unit Markas Kota Cirebon, mengatakan bahwa PMI Kota Cirebon akan terus berupaya melakukan edukasi kepada warga tentang penyebaran dan pencegahan Virus Covid-19 di samping melakukan penyemprotan.
“Hal ini sejalan dengan arahan dari pimpinan dan Pemerintah Kota Cirebon,” ujar Evie kepada Suara Cirebon, Selasa (31/3/2020).
“Kami berharap masyarakat mengikuti arahan dari pemerintah dengan tetap melakukan pola hidup bersih dan sehat,” sambungnya.
Sementara itu, Ketua RW 09 Warga Asih Kelurahan Larangan Kecamatan Harjamukti, H. Gunasemedi yang didampingi Ketua RT 001 dan Ibu-ibu Kader RW 09 menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh PMI tersebut.
“Mewakili masyarakat, saya sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada PMI yang telah memberikan edukasi serta melakukan penyemprotan di wilayah kami,” katanya.
Dengan adanya penyemprotan ini, warga RW 09 diharapkan dapat terhindar dari penyebaran virus Covid-19.
“Kami juga berharap agar warga tetap mengikuti arahan pemerintah, jangan panik serta selalu menjaga kebersihan diri dan wilayah,” pinta Gunasemedi.
BACA JUGA: Gas Melon Mulai Langka, Harga Naik Hingga Rp25 Ribu
Ketua DKM Al-Ikhwan, H. Hari, juga menyatakan rasa syukurnya atas kepedulian PMI Kota Cirebon.
“Alhamdulillah, masjid kami dapat penyemprotan dari PMI. Kami mengucapkan terima kasih dan semoga masyarakat semuanya sehat serta terbebas dari bahaya Covid-19 ini,” harapnya. (M. Surya)