SEORANG nelayan tenggelam dan terseret arus Sungai Bondet di Desa Mertasinga, Kecamatan Gunungjati, Kabupaten Cirebon, Senin (8/3/2021).
Informasi yang dihimpun Suara Cirebon menyebut, korban bernama Dada (30), warga Blok Budiraja, RT 02/01 Desa Mertasinga, Kecamatan Gunung jati. Korban terpeleset saat perahu yang dinaikinya akan bersandar di bantaran Sungai Bondet, sekitar pukul 13.30 WIB. Diduga korban tidak bisa berenang, sehingga langsung tenggelam dan terseret arus sungai.
Peristiwa yang membuat geger masyarakat tersebut, mendorong sejumlah warga yang memiliki kemampuan menyelam langsung melakukan upaya pencarian. Sejumlah nelayan bahkan mengerahkan perahu mereka. Mereka melakukan penyelaman dengan berpegangan pada batang bambu agar tidak terseret derasnya arus Sungai Bondet.
Kapolres Cirebon Kota, AKBP Imron Ermawan melalui Kasubbag Humas Polres Cirebon Kota, Iptu Ngatidja menuturkan kronologis tenggelamnya nelayan di Sungai Bondet tersebut.
Menurut Ngatidja, Senin (8/3/2021) pagi, korban (Dada) sekitar pukul 05.30 WIB pegi melaut bersama rekannya Waryo menggunakan perahu dengan nama “Celsi”. Perahu tersebut diketahui milik korban. Mereka pergi mencari kerang bukur di Laut Cirebon.
“Menurut keterangan saksi Waryo, sekitar pukul 13.30 WIB korban dan saudara Waryo pulang menuju daratan Sungai Bondet. Pada saat perahu ingin bersandar korban menahan perahu dengan kaki sebelah kanan ke perahu kakaknya Sunanto yang terparkir. Namun korban terpleset dari perahu tersebut dan tenggelam,” kata Ngatidja kepada Suara Cirebon, Senin (8/3/2021) petang.
Menurut Ngatidja, saat korban terpleset dan tenggelam sempat melambaikan tangan ke Waryo sebagai isyarat meminta tolong.
“Korban ini tidak bisa berenang namun sempat melambaikan tangan atau kode minta tolong ke saksi. Namun saksi juga tidak bisa berenang, tetapi saksi sempet menyelam dengan tambang yang diikat ke badan supaya tidak ikut tenggelam,” kata Ngatidja.
BACA JUGA: Modus Numpang Nginap, Ternyata Bermaksud Jahat
Ngatidja mengatakan, upaya pencairan yang dilakukan petugas gabungan terdiri Tim SAR, Polair Polres Cirebon Kota, anggota Polsek Gunung Jati dan Koramil dibantu warga membuahkan hasil. Sekitar pukul 16.48 WIB, korban berhasil ditemukan oleh warga.
“Setelah ditemukan, korban langsung dievakuasi ke rumah duka desa setempat,” pungkasnya. (Kirno)