CIREBON, SC- Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon menggelar ramah tamah, Senin (17/5/2021). Menariknya, kegiatan yang rutin dilaksanakan pasca Hari Raya Idul Fitri ini digelar secara drive thru.
Teknisnya, Analis Kepegawaian Madya/Koordinator Bidang Kepegawaian IAIN Syekh Nurjati Cirebon, H Mahmud menjelaskan, unsur pimpinan IAIN Syekh Nurjati Cirebon berdiri di depan pintu masuk gedung rektorat kampus setempat sedangkan dosen dan karyawan berjalan di depan mereka.
Untuk menjaga protokol kesehatan, imbuh dia, mereka pun tidak diperkenankan untuk bersalaman. Setelah selesai, langsung kembali ke unit masing-masing untuk mengisi absen, yaitu absen manual dan elektronik.
Bahkan, Mahmud menjelaskan, pihak panitia melakukan pemetaan dan penyetingan tempat saat pelaksanaan agar tidak menimbulkan kerumunan. Salah satunya yaitu dengan penjadwalan untuk setiap fakultas.
“Pemetaan ini kita lakukan per fakultas agar tidak tejadi penumpukan dan semua harus menjalakan protokol kesehatan,” katanya.
Mahmud memaparkan, sedikitnya ada 800 sivitas akademika IAIN Syekh Nurjati Cirebon mengikuti ramah tamah yang terbagi sesuai jadwal dalam satuan kerjanya masing-masing. Yaitu, mulai dari karyawan, dosen, hingga pimpinan di kampus setempat.
“Ada 800 pegawai, dosen dan karyawan pada kegiatan ramah tamah ini. Semua wajib mengenakan masker, cuci tangan, berjarak, dan tidak bersalaman,” paparnya.
BACA JUGA: Indeks Pendidikan Kabupaten Cirebon Urutan ke-25 dari 27
Biasanya, Mahmud mengungkapkan, pasca lebaran ada tim pemeriksa dari Itjen Kementerian Agama yang memantau terkait kehadiran pegawai. Untuk itu, kata dia, mereka yang berhalangan hadir harus disertai dengan surat keterangan dari dokter jika sakit, atau surat lainnya sesuai alasan ketidakhadiran mereka.
“Usai ramah tamah, mereka masing-masing langsung kembali ke tempat kerja. Karena tanggal 17 Mei 2021, hari ini seluruh pegawai wajib hadir dan bekerja,” jelasnya.
Mahmud juga mengatakan, tujuan diadakan ramah tamah tersebut adalah untuk meningkatkan rasa persaudaraan agar lebih erat di semua satuan kerja IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
“Dengan konsep ramah tamah ini diharapkan semakin menjalin persatuan, rasa gotong royong, dan terbangun persaudaraan dan kebersamaan,” pungkasnya. (Arif)