CIREBON, SC- Harapan masyarakat Kota Cirebon yang menginginkan gedung dan fasilitas ketika donor darah memadai terwujud. Ini terbukti diresmikannya gedung tetap Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Cirebon.
Ketua pelaksana kegiatan, dr Toat menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT dan para stake holder atas dibangunnya gedung PMI yang baru dan tetap.
“Kita tidak menggunakan gedung lain lagi. Selama proses pembangunan saya haturkan terima kasih kepada Pemkot Cirebon khususnya Wakil Wali Kota Eti Herawati yang terus mendampingi dari pelatakan batu pertama sampai peresmian,” kata Toat dalam sambutannya, Minggu (10/10/2021).
Lanjut Toat, ada beberapa rangkaian kegiatan yang memperingati HUT PMI, di antaranya donor darah di beberapa titik dengan target 5.000 donor.
“Kami juga melakukan penyemprotan disinfektan di beberapa lingkungan masyarakat, bersih-bersih lingkungan dan yang terakhir vaksinasi 760 dosis,” katanya.
BACA JUGA: IAIN Cirebon Miliki Potensi Besar, Dana Wakaf Bisa Dukung Transformasi ke BLU
Di sisi lain, selama pandemi Covid-19, PMI Kota Cirebon intens melakukan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya vaksinasi dan bahaya penyebaran Covid-19.
Di tempat yang sama, Ketua PMI Kota Cirebon dr Edial Sanif, menyampaikan rasa syukur yang sama atas diresmikannya gedung PMI yang baru.
“Alhamdulillah PMI sudah punya gedung sendiri ini gedung milik kita dan milik masyarakat Kota Cirebon,” kata Edial.
Edial mengungkapkan, perjuangan mendirikan gedung PMI seperti lirik lagu yang diciptakan oleh Anggalino, salah satu liriknya jatuh berdiri lagi dan berdiri lagi.
“Seperti itulah saat mendirikan gedung ini, terima kasih semua pihak yang membantu pembangunan gedung baru ini, baik secara moril maupun materil, terimakasih,” ungkapnya.
Hadir pada Peresmian itu, Sekretaris Jenderal PMI Pusat Sudirman Said dan Ketua PMI Jawa Barat Irjen Pol Purn Drs H Adang Rochjana.
Sekjen PMI Pusat, Sudirman Said, menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kota Cirebon dan seluruh pihak turut andil dalam pembangunan gedung baru PMI Kota Cirebon.
“Gedung ini akan menjadi penanda bahwa Palang Merah di Kota Cirebon ini cukup kuat,” ucapnya.
Senada disampaikan, Ketua PMI Jawa Barat, Irjen Pol.Purn. H Adang Rochjana pihaknya bersyukur dengan diresmikannya gedung baru PMI Kota Cirebon.
“Kepada semua pihak yang telah membantu, semoga segala niat dan amalan menjadi nilai ibadah,” ucapnya.
Sementara, Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati menilai, di usia yang ke 76 tahun PMI sangat berperan dalam perkembangan bangsa negeri ini dan Kota Cirebon.
“Saat ini PMI semakin tegar dan matang dalam menghadapi kejadian bencana, konflik dan persoalan sosial yang melanda masyarakat,” katanya.
Eti mengatakan, PMI dalam melaksanakan tugasnya dari waktu ke waktu senantiasa diharapkan terus berupaya untuk meningkatkan kapasitas dan kinerja serta selalu menjunjung profesionalitas dalam memberikan layanan masyarakat, utamanya masyarakat yang paling rentan.
“Usia yang terus bertambah tentunya tidak membuat pergerakan PMI menjadi tidak dinamis. Tantangan ini justru menjadi semangat dan motivator bagi PMI untuk terus menggiatkan tugas-tugas kemanusiaannya,” pungkasnya. (Surya)