Pasalnya, seni dan budaya merupakan salah satu aset pariwisata yang harus terus dijaga. Termasuk perhatian kepada para pelaku seni itu sendiri, dengan membawa para pelaku seni masuk di setiap kegiatan kementerian.
“Untuk pelaku seni, selama ini Bali sudah terkenal. Nanti, mungkin pelaku seni dari Gegesik yang akan tampil dalam kegiatan, baik di Jakarta maupun dimana saja,” paparnya.
BACA JUGA: Kenalkan Wilayah dan Seni Budaya, Bupati Cirebon Bakal Ajak Kosti Gelar Gowes Tingkat Nasional
Sementara itu, Bupati Cirebon, H. Imron yang menutup pelaksanaan Gegesik Kreatif Festival juga mengapresiasi semangat warga Kecamatan Gegesik dalam melestarikan seni dan budaya di daerah tersebut. Menurutnya, Kecamatan Gegesik menjadi salah satu pusat kesenian di Kabupaten Cirebon.
“Di Kecamatan Gegesik ini banyak sanggar tempat belajar kesenian, sehingga bisa menumbuhkan semangat di masyarakat dalam menjaga nilai-nilai seni dan budaya yang ada,” katanya.