“Kami merasa sangat lega karena pihak kepolisian dari Polres Cirebon Kota berupaya dan bekerja keras hingga berhasil menangkap para pelaku,” katanya kepada suaracirebon.com, Jumat (10/6/2022).
Kendati pelaku telah tertangkap, Susanto menegaskan, hal itu tidak akan mengembalikan nyawa adiknya. Untuk itu, dia meminta para pelaku mendapat hukuman yang setimpal.
BACA JUGA: Warga Suranenggala Tewas Dibacok Geng Motor
“Saya kehilangan adik saya akibat perbuatan mereka (pelaku). Saya meminta kepada pihak penegak hukum agar pelaku diberikan hukuman setimpal,” tegasnya.
Untuk diketahui, Timsus Satreskrim Polres Cirebon Kota berhasil mengidentifikasi
ada 4 tersangka terkait peristiwa pembacokan di Gunungjati, Kabupaten tersebut. Para pelaku tersebut berinisial IB, RK, RB, dan AD.