Ia berharap, daftar pemilih yang disusun KPU benar-benar berkualitas dan valid, serta tidak ada sedikit pun ekses.
โMudah-mudahan hasil diskusi ini bisa ditindaklanjuti dengan langkah yang konkret lainnya,โ tandasnya.
BACA JUGA: Pemkot Cirebon Kejar Dana Cadangan Pemilu Rp29,9 Miliar
Sementara itu, Sekda Kota Cirebon, H Agus Mulyadi mengatakan, diskusi dan konsolidasi pemutahiran data pemilih dikemas dengan sangat santai, meski materi yang dibahas sangat penting.
โKami bahas informasi kesiapan dari sisi pendanaan dan sebagainya, termasuk yang penting itu kependudukan untuk data pemilih,โ ucapnya. (Surya/SC)