Namun Iing memastikan, harga minyak goreng curah di pasaran, pascamonitoring Kementerian Perdagangan sudah mengalami penurunan di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET).
“Rata minyak goreng terjual di harga Rp13.500 per kilogramnya, jadi sudah di bawah HET untuk migor ini,” ujarnya.
BACA JUGA: Warga Mulai Migrasi ke Elpiji 3 Kg
Bahkan beberapa spanduk pemberitahuan membeli migor harus pakai aplikasi dan fotokopi KTP sudah dicopot.
“Kita melihat masyarakat ini banyak yang tidak mau ribet apalagi, di titik jual itu migor sudah turun juga. Yang jelas harganya sudah terkendali,” katanya. (Surya)