Ia menerangkan, kemarin DPRD Jawa Barat baru saja mengetuk palu Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Priorotas Plafon Anggaran Sementara (PPAS). Dari informasi yang ia terima, anggaran untuk Kabupaten Cirebon angkanya sudah mencapai ratusan miliar, yakni sekira Rp400 miliar. Disinggung estimasi realisasi anggaran untuk Kabupaten Cirebon, Sidkon menegaskan, dirinya tidak bisa memprediksi hal-hal yang pasti.
BACA JUGA: Pemdes Sampih Realisasikan Banprov 2022
“Tidak bisa mengira-ngira dong, prosesnya kan belum final. Nanti kita ngobrol lagi dengan Bupati,” terangnya.
Namun yang pasti, untuk dapilnya sendiri ia memastikan akan memperkuat apa yang sudah diusulkan oleh Pemkab Cirebon. Kemudian membicarakannya secara detil terkait program yang menjadi skala prioritas, program yang bisa ditinggal dan program yang harus maju terus.
Sebelumnya, Bupati Cirebon, H Imron meminta agar bantuan keuangan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat untuk Kabupaten Cirebon bisa lebih besar. Untuk tahun anggaran 2023 pihaknya sudah mengusulkan bantuan anggaran dengan jumlah yang cukup banyak. Hal itu, agar kucuran anggarannya bisa lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya.
BACA JUGA: Tak Ada Lagi Desa Tertinggal, Wagub Jabar Mengaku Bangga dengan Keberhasilan Kabupaten Cirebon
“Untuk perbaikan infrastruktur, perbaikan jalan dan program-program lainnya, harapannya tentu anggaran bisa lebih besar,” ujar Imron.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Imron pun mengaku sudah menjalin komunikasi intens dengan DPRD dan Pemprov Jawa Barat, dengan harapan semua program yang diusulkan bisa terealisasi.