KABUPATEN CIREBON, SC- Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Cirebon berhasil meraih ranking kedua terbaik nasional dalam program pelayanan sejuta akseptor KB pascapersalinan.
Prestasi yang diraih DPPKBP3A tersebut lantaran program pelayanan sejuta akseptor pascapersalinan di Kabupaten Cirebon sesuai target yang ditetapkan pemerintah.
Hal tersebut disampaikan Kepala DPPKBP3A Kabupaten Cirebon, Hj Enny Suhaeni, Senin (28/8/2022).
BACA JUGA: DPPKBP3A akan Intervensi Kegiatan P2WKSS
Menurut Enny, capaian program yang dilakukan DPPKBP3A Kabupaten Cirebon ini bahkan melampaui target yang ditentukan Pemerintah Pusat dalam hal ini BKKBN.
Pemberian penggargaan, menurut Enny, sudah dilakukan pada awal bulan Agustus dalam sebuah acara Rapat Koordinasi PKBRS Tingkat Provinsi dan Orientasi Penurunan Angka Kematian Ibu Melalui KB Pasca Persalinan (KBPP) di Karawang, Jawa Barat.